Sabtu, 24 Desember 2011

Nikmatnya Pindang Jelawat di Objek Wisata Gua Putri

TRIBUNNEWS.COM - Di lokasi obyek wisata Gua Puteri juga menjual souvenir berupa kerjainan batu fosil beraneka bentuk. Ada juga makanan khas seperti dodol durian (lempokùred), asinan durian (tempoyakùred), kopi khas daerah Ogan, aneka makanan ringan seperti keripik hasil industri rumahan.

Ingin makanan lebih berat khas wilayah tersebut? Silakan coba Pindang Ikan Jelawat. Terdapat sejumlah rumah makan yang siap menyajikan makanan spesial tersebut dengan lokasi sekitar 35 kilometer dari lokasi Gua Puteri.

Meskipun agak jauh dari lokasi obyek wisata namun pengunjung tidak akan menyesal. Rasa nikmat tak terkira menjadi bayaran atas perjalanan tersebut.

Tak cuma karena pindang ikan jelawat memang memiliki kekhasan dalam tekstur dan cita rasa. Kuahnya yang berwarna merah kecokelatan jika dipanaskan di atas api akan menghadirkan aroma yang sangat menantang. Santap selagi hangat agar tak kehilangan cita rasanya yang khas tiada tara.

Pelancong bisa memilih, jika menyukai kepala ikan jelawat harganya Rp 45.000 per porsi. Sedang untuk badan ikan jelawat harganya Rp 35.00 per porsi. Jangan lupa untuk memesan lebih dulu agar tak kehabisan. (Leni Juwita)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar